Tema Lingkunganku, Subtema Kebutuhanku : Ada Pelangi di Bajuku

Mengawali bulan Oktober, kami akan belajar dan bermain dengan tema kebutuhanku, subtema pakaian.

Senin, 1 Oktober 2018

Pelangi-pelangi alangkah indahmu, merah kuning hijau di langit yang biru....

Oops.... kali ini pelanginya pindah tempat ya teman-teman! Tidak di langit yang biru melainkan di baju baru.

"Hari ini kita mau dikasih baju baru ya Bunda?"

"Bukan baju beneran tapi ya, Bunda mau kasih gambar baju yang ada di buku baru."

Yuk simak kegiatan kami.


  • Kelompok A
      Hari ini kami belajar sebab dan kegunaan pakaian. Mengapa kita harus memakai pakaian? Melindungi tubuh kita dari panas, dingin, supaya cantik, supaya tampan, agar terlihat rapi, dll. Kami juga mengenal berbagai jenis pakaian dan fungsinya seperti kemeja dan celana panjang untuk ayah bekerja, seragam untuk kami sekolah, celemek untk ibu memasak, jaket agar tidak kedinginan, dan banyak lagi.

      Di halaman pertama buku baru itu ada gambar gaun yang sangat bagus sekali. Tapi belum ada warnanya. Kata Bunda Kiki, kalau bajunya mau cantik harus diwarnai, tapi mewarnainya harus bagus dan rapi, dan yang penting harus mewarnai sendiri.



      Kami sangat menyukai benda yang berwarna-warni. Dengan menggunakan krayon kami mewarnai gambar gaun itu dengan warna-warna yang kami suka. Ada merah, jingga, kuning, hijau, biru, dan sebagainya. Awalnya kami kesulitan dengan detail-detail gambar yang ada. Tapi dengan bimbingan dari Bunda Kiki kami bisa melakukannya dengan baik.

Tadaaa.... Sekarang bajuku sudah terlihat keren.


  • Kelompok B
      Kami juga dikenalkan tentang jenis-jenis pakaian dan fungsinya seperti teman-teman di Kelompok A. Bunda Dina memperlihatkan kepada kami beberapa pakaian yang dibawanya. Ada kaos, kemeja, jaket, seragam, celana panjang, rok, dan gamis dengan ukuran kecil. Selain bisa menyentuhnya, kami juga bisa mencoba memakainya. Kata Bunda Dina, kita kan sudah besar, jadi harus bisa pakai baju sendiri. Iya kan Bunda, sekarang aku sudah bisa pakai baju dan celana sendiri kok 😊

      Kami senang sekali karena hari ini dapat buku baru. Halaman pertama ada gambar gaun yang sangat cantik. Tadinya kami mengira Bunda Dina akan menyuruh kami untuk mmewarnainya. Ternyata tiba-tiba kami disuguhi piring berisi lem dan potongan kertas krep warna-warni. Kali ini yang kami buat adalah gaun bercorak pelangi. Teman-teman tahu kan apa saja warna pelangi? Kami menempel kertas krep warna-warni di gambar itu.



     Walaupun kami sudah bisa membuat sendiri tanpa dibantu Bunda, tapi kami selalu diingatkan untuk berhati-hati dan teliti, tidak boleh terlalu banyak menggunakan lem karena kertas bisa basah dan sobek. Kami menempelnya secara berurutan dimulai dari warna merah, jingga, kuning, hijau, dan seterusnya.



Horeee... Sekarang bajuku terlihat cantik!


Nah, teman-teman! Itulah kegiatan kami hari ini. Nantikan kegiatan kami selanjutnya yang pastinya lebih seru dan menyenangkan.

Tetap semangat dan selalu ceria 🤗



Reactions

Post a Comment

0 Comments